Minggu, 07 November 2010

Artikel bencana 2

ISD
BENCANA ALAM 2

Komisi VIII DPR RI Kunjungi Mentawai





Jumat, 05/11/2010 12:38:51
Hari Kamis (4//11) pukul 11.15 WIB, Komisi VIII DPR RI beserta rombongan yang didampingi oleh Deputi  bidang Penanganan Darurat, Ir. Soetrisno M.Eng dan Deputi Bidang Logistik dan Peralatan,  Samidjan, melakukan kunjungan ke Mentawai. 
Rombongan berangkat dengan menggunakan helikopter dan diterima oleh Bupati Kepulauan Mentawai. Rombongan DPR RI menyerahkan bantuan uang kepada korban Mentawai yang diserahkan kepada Bupati. Penyerahan bantuan dan penandatanganan dilakukan di kantor Kecamatan Sikakap yang menjadi posko utama dalam penanganan bencana alam Gempabumi dan Tsunami yang terjadi pada tanggal 25 Oktober 2010.
Kondisi cuaca kemarin dari pagi sampai siang, sering turun hujan dan cuaca bisa berubah-ubah sewaktu-waktu, sehingga peluang terjadi badai di tengah laut sangat besar. Seperti yang terjadi pada kapal Ambu-Ambu yang bertolak dari Padang, terpaksa harus kembali lagi ke Padang karena cuaca yang sangat ekstrim.
 
Kamis kemarin ada empat kapal yang mendistribusikan bantuan. Sampai saat ini pendistribusian barang masih menghadapi hambatan cuaca yang sangat ekstrim. Akan tetapi sudah ada upaya dari pemerintah setempat untuk membuka akses jalan darat dalam menyalurkan bantuan. Bantuan logistik yang masih sangat dibutuhkan oleh pengungsi adalah bahan makanan pokok seperti beras, minyak tanah, minyak goreng, sarden, pakaian layak pakai, dan lain sebagainya. Sedangkan untuk bantuan mie instant dirasakan sudah cukup.

Pendapat saya          : upaya yang di lakukan oleh pemerintah untuk membuka akses jalan            darat baru cukup baik dimana itu dapat mempermudah dermawan atau mendistribusi memberikan bantuan walaupun cuaca di mentawai sangat buruk .


SUMBER (KOMPAS .COM)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar